Cara Membuat Toko Online di Instagram

Instagram adalah aplikasi berbagi foto yang lagi hits saat ini.Siapa yang tak kenal instagram? Saudara dari FACEBOOK ini digunakan oleh hampir seluruh negara di dunia baik itu orang biasa maupun artis-artis berkelas. Terus peluang apa yang bisa anda ambil dari fenomena ini..? Berjualan.? kalau iya artikel membuat toko online di instagram ini sangat cocok untuk anda baca sampai selesai.

A. Apa saja yang di butuhkan dalam membuat toko online di media sosial instagram ?

  1. Smartphone,ini jelas agar anda mudah mengontrol bisnis anda.
  2. Aplikasi instagram ( saya sangat yakin kalian pasti sudah punya aplikasi ini )
  3. Sudah mempunyai akun instagram untuk toko online ( boleh akun pribadi tapi di sarankan membuat akun baru agar lebih profesional dan terpercaya )
  4. Memilih nama yang pas dan profesional untuk bisnis toko online anda.
  5. Foto produk yang menarik ( entah itu produk fashion,kuliner,lifestyle,dll )
  6. Informasi toko online yang lengkap ( Alamat,kontak,dll ) agar pembeli lebih mudah untuk melakukan transaksi dan lain-lain.
  7. Agar lebih keren siapkan logo iconic yang keren untuk toko online anda.

B. Alasan memilih instagram dalam bisnis jual beli ( e-commerce ).

  1. Sangat powerfull dan mudah di kontrol terlebih sekarang sudah terdapat fitur yang khusus untuk instagram bisnis.
  2. Toko online/brand anda mampu berkembang lebih pesat dan leluasa.
  3. Bisa upload banyak katalog produk tanpa harus memikirkan hosting seperti website.
  4. dan masih banyak lagi.
Untuk 2 point di atas adalah inti dari artikel ini dimana anda membutuhkan beberapa hal untuk membuat toko online instagram. Tidak usah berlama-lama,langsung aja ke step berikutnya...

C. Langkah-langkah membuat toko online di instagram .


1. Siapkan akun instagram untuk bisnis ( akun pribadi atau akun baru juga boleh tapi disini disarankan untuk membuat akun baru )
Untuk point pertama buatlah sebuah akun instagram baru untuk toko online anda. Sekarang di instagram sudah terdapat fitur terbaru di instagram yang dimana di khususkan untuk anda yang membuka bisnis di IG salah satunya adalah bisnis toko online.

a. Buatlah nama yang tepat untuk akun bisnis anda ( misalnya AlisaCollection atau apapun itu ).

Kata orang nama adalah sebuah identitas penting untuk memudahkan orang mengingat siapa kita. Di branding juga sama,nama yang unik dan mudah di ingat sangatlah penting.Jadi tipsnya disini buatlah nama yang mudah di ingat orang,memiliki kesan profesional dan kalau bisa namanya unik agar memiliki nilai lebih di mata calon konsumen anda.

b. Rubahlah akun anda menjadi mode akun bisnis caranya :
  • buka profil instagram kamu > klik menu setting di bagian ujung kanan atas dan klik link ' Beralih ke Profil Bisnis '
  • Setelah muncul halaman ' Alat bisnis instagram ' klik tombol Lanjutkan.
  • Silahkan memasukan data kontak bisnis kamu ( Email,No hp dan alamat ).
  • Setelah itu klik icon centang di atas kanan > profil instagram bisnis kamu sudah siap dan klik tombol Lanjutkan.
  • Sekarang profil instagram kamu sudah menjadi profil bisnis. SELAMAT..!!

2 . Posting Produk di instagram.
Untuk point ke 2 yaitu bagaimana posting produk yang benar di instagram. Jadi dalam meng upload sebuah gambar/foto produk memang sangat mudah,tapi apakah foto yang anda upload sudah memiliki daya tarik yang kuat..? apakah foto tersebut sudah mempengaruhi konsumen untuk membeli saat pertama mereka lihat produknya..? jadi tipsnya disini adalah :
  • Ambilah foto produk dengan kamera yang pro ( DSLR ) dan jika anda pakai smartphone gunakan kamera 12MP ke atas agar memiliki kualitas yang lebih baik.
  • Editlah foto semenarik mungkin dengan aplikasi editing ( photoshop ) dan jika anda editing pakai hp ada beberapa aplikasi rekomendasi yaitu ( VSCO,Snapseed,dll ) anda bisa mengontrol pencahayaan,filter dan lain lain di aplikasi ini.
  • Jika anda tidak mau fotonya di comot orang yang tidak bertanggung jawab berikanlah Watermark pada foto bisa berupa logo maupun tulisan nama toko online anda.
  • Jika semua sudah siap maka upload foto produk kamu dengan caption yang menarik.
  • Terus lakukan dengan konsisten sampai toko online kamu sukses.

3. Memanfaatkan CAPTION dan #Hastag... Baca juga ( 5 cara mencari uang di instagram tanpa modal )
Ini bagian yang sangat penting di instagram. Caption mampu mewakilkan arti dari sebuah foto yang anda upload ( itu kalau up foto pribadi ) kalau untuk toko online caption biasanya berisi informasi seputar produk yang anda jual misalkan ( Nama produk,ukuran,jasa pengiriman,dll ) semua itu bisa anda tuliskan di caption. Contohnya pembuatan caption yang baik seperti di bawah ini :


Menulis Caption dan Hastag 

Screenshot di atas menjelaskan tentang harga,size dan kode sebuah produk lengkap dengan alamat toko ,metode pembayaran,dan cara ordernya.Dengan begini konsumen akan lebih mudah untuk menghubungi anda jika mereka berminat dengan produk yang anda jual.

Nah untuk Hastag sendiri berfungsi agar produk anda mudah ditemukan oleh pengguna instagram lain misalkan anda menjual sebuah sepatu jadi hastagnya adalah #Sepatumurah #Sepatujakarta #tokosepatu ,dll. Hastag sendiri akan mengelompokan anda dengan pencarian lain yang memiliki hastag yang sama. Jadi ini sangat membantu untuk promosi toko online instagram anda.


4. Informasikan kontak toko online anda selengkap mungkin..baca juga ( Cara membuat website toko online gratis )

Hal ini sangat penting agar konsumen anda tidak kebingungan mencari kontak di akun instagram anda. Isilah biodata instagram dengan alamat,no kontak yang aktif,website dan apapun itu yang mendukung semua aktifitas jual beli di toko anda. Contohnya bisa anda lihat seperti di bawah ini :

Pengisian biodata profil instagram

Pada screenshoot di atas terdapat kontak yang lengkap seperti :
  • Alamat tokonya.
  • Line Official.
  • nomor Wa
  • Alamat website,dll

5. Promosikan toko online instagram anda.

Untuk langkah terakhir anda bisa mempromosikan akun anda agar lebih dikenal oleh banyak pengguna instgram lain. Anda bisa menggunakan berbagai alternatif promosi yang sering di gunakan oleh brand-brand besar atau toko online yang sudah sukses antara lain :
  • Menggunakan jasa endorsement/paid promote ( anda bisa mengendorse langsung selebgram yang memiliki follower dalam jumlah besar untuk memakai produk anda ) dengan begitu follower dari si selebgram tersebut secara otomatis tertarik untuk melihat bahkan membeli produk yang di pakai oleh si seleb ( produk anda ).
  • Berkomentar di akun artis ( artian disini artis yang mampu menunjang penjualan produk anda ).Berkomentarlah dengan elegant dan menarik komentator lain di akun tersebut. lihat screenshoot di bawah ini:
Berkomentar di instagram artis
Sumber Foto : https://www.instagram.com/princessyahrini/?hl=id


6. Lakukan secara konsisten.

Disaat dan di bagian apa kita harus konsisten.? jika anda adalah pengelola bisnis toko online berarti anda harus konsisten dalam :
  • Upload foto produk dan selalu up to date.
  • Konsisten dalam mempromosikan toko online anda.
  • Cepat dan tanggap dalam melayani konsumen,dll

Sekian ulasan tentang Cara membuka toko online di instagram semoga dari sekian tips di atas bisa membantu dan menginspirasi anda dalam membuka peluang baru di bisnis jual beli via instgram.